ANALISIS SEGMENTASI PASAR WISATA KEBUN GOWA
Isi Artikel Utama
Abstrak
Segmentasi pasar merupakan proses mengelompokan pasar keseluruhan yang heterogen menjadi kelompok-kelompok atau segmen-segmen yang memiliki kesamaan dalam hal kebutuhan, keinginan, perilaku dan/atau respon terhadap program pemasaran spesifik. Wisata Kebun Gowa merupakan salah satu objek wisata di Sulawesi Selatan yang memiliki banyak fasilitas penunjang wisata dan masih dalam tahap pengembangan sehingga perlu dilakukan segmentasi pasar. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengidentifikasi karakteristik pengunjung Wisata Kebun Gowa dan menganalisis dependensi antar variabel segmentasi pasar Wisata Kebun Gowa. Penelitian ini menentukan segmentasi pasar dengan menggunakan loyalitas konsumen sebagai variabel dependen dan data demografis, geografis, psikografis, serta data tingkah laku pengunjung sebagai variabel independen. Jumlah sampel pada penelitian ini yaitu sebanyak 150 orang. Metode analisis data penelitian ini menggunakan analisis CHAID. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengunjung Wisata Kebun Gowa sebagian besar adalah perempuan, remaja, berpendidikan SMP/SLTP, berstatus pelajar/ mahasiswa, berpenghasilan ≤Rp500.000,00 per bulan, dan berasal dari luar Gowa. Adapun variabel independen yang signifikan dengan variabel dependen loyalitas pengunjung berdasarkan hasil analisis CHAID adalah variabel fasilitas penunjang yang digunakan pengunjung Wisata Kebun Gowa dan kepemilikan kendaraan.
Unduhan
Data unduhan belum tersedia.
Rincian Artikel
Cara Mengutip
’Iftitah, N., Tenriawaru, A. N. dan Diansari, P. (2021) “ANALISIS SEGMENTASI PASAR WISATA KEBUN GOWA”, Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian, 16(3), hlm. 287-301. doi: 10.20956/jsep.v16i3.8432.
Terbitan
Bagian
Articles
Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
This works is under Creative Commons Attribution License